Rabu, 10 Desember 2008

BENANG KUSUT Akan terurai satu per satu

Rom 12:12 Bersukacitalah dalam pengharapan, sabarlah dalam kesesakan, dan bertekunlah dalam doa!

Saat ini saya sedang mengalami banyak sekali masalah, antara lain : masalah pekerjaan saya, masalah karyawan saya, masalah bekas karyawan saya, juga masalah di dalam organisasi rohani.

Yah..walaupun urusan rohani..bukan berarti tidak ada masalah...
Tetapi saya yakin bahwa semua masalah tersebut pasti membuat saya semakin gemilang kalau saya bisa menyelesaikannya dengan baik.
Istri saya mengatakan "kamu menghadapi banyak sekali benang kusut yang harus kamu urai satu persatu..."

Hidup itu penuh dengan masalah. Baik masalah kehidupan maupun masalah lainnya, tapi itulah KEHIDUPAN. pernah suatu ketika seorang kawan mengatakan kepada saya bahwa selama kita masih belum masuk kedalam kotak ukuran 1 x 3 meter di dalam tanah maka yang namanya "masalah" akan tetap ada.

Saya sudah belajar atau lebih tepatnya diajar oleh ayah saya bagaimana menghadapi tantangan. Dan ketika didikan ayah saya berhasil saya lewati, saya mendapati kualitas saya sebagai anak meningkat. Tangguh !
Itu sebabnya saya yakin bahwa saya harus hadapi setiap masalah yang ada karena kalau saya berhasil melewatinya BAPA Sorgawi pasti punya tujuan untuk meningkatkan kualitas saya sebagai anak manusia yang lebih baik. Saya punya pengharapan, maka saya mau menghadapinya...
Saya harus sabar...ulet...dan elegan menghadapi semuanya...

Saya mau bersukacita dalam pengharapan, karena pengharapan saya tidak mengecewakan, saya mau sabar dalam kesesakan saya, karena Tuhan akan sediakan "sesuatu" untuk saya, dan saya mau bertekun dalam doa, karena itulah Tuhan mau saya bergantung dan dekat padaNYa.

Malam itu, bersama-sama dengan istri saya, kami berdoa meminta kekuatan yang daripada Tuhan untuk saya bisa menyelesaikannya sampai akhir secara Gemilang.
Sampai tulisan ini ditulis dari banyaknya benang yang kusut, sudah 2 lembar yang sudah terurai..memang belum semua terurai tapi pasti akan terurai semua...! Amin ! Doakan juga ya...!!!!

0 Comments: